ISTANA MOTOR TIDAK SEKEDAR MENJUAL MOTOR,TAPI MEMBERI SESUATU YANG LEBIH,KAMI HADIR DENGAN PELAYANAN YANG MAKSIMAL DAN PROGRAM PROGRAM YANG MENARIK,HANYA DI ISTANA MOTOR ANDA BISA MENDAPATKAN

Jumat, 07 November 2008

MENANTI MOTOGP MUSIM 2009

Oleh: Sarna Setyaji
Genderang motogp musim 2008 telah berlalu dengan menetapkan Valentino Rossi sebagai juara dunia 2008,setelah dua tahun berturut-turut kehilangan gelar akhirnya "The Doctor" merebut kembali mahkota juaranya yang sempat lepas. Pesta pun di gelar sang juara, separti biasa dengan perayaan uniknya Rossi merayakan gelar juara ke-6 nya di kelas motogp atau gelar ke-8 di semua kelas.


Yang tak kalah menarik adalah finisnya Casey Stoner seteru Valentino Rossi musim ini sebagai juara seri terakhir, munculnya Jorge Lorenzo sebagai "Rookie of the year", kepindahan Nicky Hayden ke Ducati dan bergabungnya Andrea Dovisiozo ke Team pabrikan Honda Repsol. Hal-hal tersebut di atas bisa menjadi indikasi akan ketatnya persaingan di kelas motogp musim depan.

Kesiapan para pembalap, rider-rider baru yang kompetitif, dan meratanya pembalap berkualitas di beberapa team akan menambah semaraknya persaingan di musim 2009, apalagi mulai musim ini semua pabrikan motor yang turun di kelas paling bergengsi ini menggunakan ban yang sama menyusul keputusan FIM yang menetapkan penggunaan ban tunggal. Seperti yang di ketahui salah satu kendala para pembalap musim ini adalah kendala ban, ini terlihat dari data-data selama berlangsungnya putaran motogp musim ini sedikit sekali pambalap-pembalap yang kompetitif yang memakai ban michelin, bahkan Dani Pedrosa pun harus mengikuti langkah Rossi mengganti ban dari Michelin ke Bridgeston di akhir-akhir musim demi ingin membalap lebih baik.

Perseteruan musim 2009 juga akan di ramaikan oleh come backnya Sete Gibernau, rider berusia 35 tahun mantan seteru Rossi di tahun 2003 dan 2004 ini akan kembali ke dalam persaingan kelas tertinggi di motogp, gibernau akan bergabung ke dalam Team Onde 2000 yang merupakan team satelit dari Ducati, walaupun tidak akan mudah untuk bersaing dengan rider-rider yang lain tentunya akan sangat menarik sepak terjang rider berkebangsaan Spanyol runner up musim 2003 dan 2004 ini. Dan tentunya pembalap-pembalap andalan Team-team yang lain juga akan menambah semarak persaingan musim 2009. Colin Edwards (Yamaha), Chris Vermeulen (Suzuki, Shinya Nakano (Honda),Loris Capirossi (Suzuki)dan yang lainya pasti akan unjuk gigi mengeluarkan kemampuan terbaik mereka.

Selamat tinggal musim 2008, selamat datang musim 2009, kita nantikan serial terbaru perseteruan seru di ajang balap motor kasta tertinggi di motogp ini.

Tidak ada komentar: